Ajian Omyang Jagad adalah suatu ajian menghadirkan kekuatan khodam raksasa yang berwujud raja gandarwa (genderuwo). Ajian Omyang Jagad termasuk kategori ilmu langka masa lampau yang identintik dengan kejawen murni. Omyang jagad tidak termasuk ilmu yang populer namun percikan ilmu tersebut justru yang lebih populer yaitu ilmu umyang jimpe. Dalam sejarah empu supo menciptakan keris umyang jimpe yang berisi khodam jenis intuk atau tuyul agar mudah diperintahkan oleh tuannya. Empu supo salah satu yang menguasai ajian omyang jagad sehingga mampu membuat maha karya keris yang tersohor hingga diseantreo nusantara. Dari kisah legenda ajian ini dikuasai dengan sempurna oleh Bandung Bondowoso sehingga beliau mampu membuat candi sewu (prambanan) dalam waktu semalam dengan mengerahkan raja jin, gandarwo ireng, gandarwo seto dan buto danurojo untuk mewujudkan keinginan Roro Jonggrang. Ajian omyang jagad bila dikuasai seseorang tanpa memiliki dasar yang kuat dalam keilmuan terutama pemagaran gaib justru bisa menjadi bumerang untuk dirinya sendiri. Khodam omyang jagad sangat liar dan berbahaya karena jika seseorang yang mampu melepaskannya tanpa bisa mengendalikannya akan menjadikan mala petaka.
Banyak kisah tentang ajian Omyang Jagad ini, namun pada kesempatan kali ini kami akan membeberkan sedikit akan ajian kuno ini. Arti kata omyang (bicara diluar kesadaran, berusaha keras sambil ngomel dan berceloteh). Kata Umyang itu sendiri, menurut arti lain bahasa jawa adalah seseorang yang "ngomyang" atau menggigau..tidak sadar. Jadi ajian omyang tersebut suatu kekuatan bawah sadar untuk menghadirkan khodam ghaib "prewangan" yang membantu untuk melancarkan maksud-tujuannya. Sedangkan arti jagad adalah dunia, bumi (sesuatu kekuatan yang ada dibumi ini).
Bahkan konon ada jenis batu mustika yang mengandung kekuatan omyang jagad memiliki ciri khusus yaitu kategori batu akik puser bumi hitam yang ulirnya kehijauan, batu ini sangatlah langka karena tercipta prosesi alami. Batu mustika ini yang asli jika ditaruh didalam gelas dan gelas itu diisi sedikit air maka air dalam gelas tersebut akan menjadi penuh.
Kembali pada topik ajian omyang jagad, ajian ini bisa didayagunakan untuk mempermudah suatu urusan baik dalam urusan duniawi maupun spiritual.
Untuk menaklukkan khodam omyang jagad anda haruslah menguasai kunci jangkung ajisaka dan rajah suci aliran kejawen yaitu caraka pangku dan caraka lintang.
Keilmuan ini bisa ditemui pada aliran kebatinan atau kejawen kuno yang ada di kota tertua di tanah jawa. Ajian ini akan diajarkan pada tingkatan menengah setelah dasar ilmu jangkung aji saka dan kunci pedayangan yang dikuasai. Bukan perguruan komersial yang menjual ilmu atau doa, murid setelah mengadakan janji sabda jati maka syah dan wajib mengikuti aturan dalam aliran kebatinan tersebut. Semoga informasi ini bermanfaat untuk menambawah wawasan Sobat sekalian.